Unsur-unsur Golongan Transisi Periode Empat

         Blog KoKim - Tahukah teman-teman, terbuat dari apakah kabel jaringan listrik itu? Kabel jaringan listrik terbuat dari tembaga. Tembaga tergolong unsur transisi. Mengapa dipilih tembaga untuk kabel jaringan listrik? Apakah unsur transisi itu? Apakah sifat-sifat unsur transisi dan apa saja manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari. Pada artikel ini kita akan membahas materi Unsur-unsur Golongan Transisi Periode Empat.

         Kita tentu sudah tahu besi, nikel, zink (seng) ataupun tembaga. Unsur-unsur tersebut merupakan logam yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Logam tersebut banyak sekali manfaatnya, antara lain dalam bangunan, dan peralatan rumah tangga. Unsur-unsur tersebut tergolong unsur transisi atau logam transisi. Apa saja unsur yang tergolong unsur transisi? Bagaimana sifat-sifatnya dan kelimpahannya? Marilah kita pelajari lebih lanjut agar lebih jelas.

         Unsur transisi dalam sistem periodik berada di antara unsur alkali tanah dan unsur golongan boron. Unsur-unsur transisi adalah unsur-unsur blok d di dalam sistem periodik. Perhatikan unsur-unsur transisi dalam tabel berikut:

         Unsur-unsur tersebut termasuk periode empat sampai dengan periode tujuh. Namun, pada tabel di atas unsur transisi dalam (periode 7) tidak diperlihatkan karena unsur-unsur tersebut sangat jarang ditemukan dan tidak stabil. Sehingga yang akan kita bahas pada artikel kali ini mengenai unsur-unsur periode empat.

         Unsur-unsur transisi periode empat beranggotakan Sc, Ti, V, Cr, Mn, Fe, Co, Ni, Cu, Zn. Atau untuk memudahkan dalam menghafal dapat disingkat menjadi "SCTV Cari Mantan Femain Cowok yang Nikah Cuma Zensasi", dengan penjelasan berikut ini

       Adapun submateri yang akan kita pelajari lebih mendetail dari unsur-unsur periode empat yaitu :
*). Sifat Fisika dan Kimia Unsur Periode Empat
*). Kelimpahan dan Kegunaan Unsur Periode Empat
*). Pembuatan dan Dampak Negatif Unsur Periode Empat.

       Demikian pembahasan materi Unsur-unsur Golongan Transisi Periode Empat. Silahkan teman-teman mengikuti link masing-masing submateri di atas untuk mempelajari unsur-unsur golongan transisi periode empat lebih lengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.