Kegunaan senyawa hidrokarbon dalam bidang sandang
Bahan sandang sintetis umumnya merupakan polimer dari beberapa senyawa kimia yang bahan dasarnya adalah senyawa hidrokarbon yaitu metana, etena, butena, juga benzena. Hidrokarbon tersebut direaksikan dengan zat lain untuk menghasilkan monomer-monomer yang mengandung oksigen dan mengandung nitrogen kemudian monomer-monomer dipolimerisasikan menjadi senyawa polimer yang berupa serat atau benang. Serat atau benang tersebut diolah menjadi kainkain yang digunakan sebagai bahan sandang.
Perhatikan bagan berikut:
Bagan pembuatan beberapa bahan sandang dari hidrokarbon
Kegunaaan senyawa hidrokarbon dalam bidang papan
Bahan bangunan yang dibuat dari senyawa hidrokarbon antara lain cat dan kaca plastik atau fiberglas. Cat ada yang bahan dasarnya metana, etena, dan butena. Beberapa contoh cat sesuai bahan dasar tertera pada tabel berikut:
Selain cat, bahan bangunan lain ada yang dibuat dari macam-macam polimer hidrokarbon, misalnya daun pintu, atap plastik, bak mandi, dan pipa-pipa air. Contoh senyawa hidrokarbon untuk bahan-bahan bangunan ini tertera pada tabel berikut:
Demikian pembahasan materi Kegunaan Hidrokarbon dalam Bidang Sandang dan Papan dan contoh-contohnya. Silahkan juga baca materi lain yang berkaitan dengan Kegunaan Hidrokarbon dalam Bidang perdagangan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.